Jumat, 25 November 2011

5 Free Software Blogging Terbaik


Baru-baru ini majalah komputer online pcmagazine mereview beberapa software gratis. Berikut 5 software gratis terbaik untuk urusan nge-blog alias blogging menurut mereka:

Posterous. Beralamatkan di:http://posterous.com, software aplikasi Web ini bisa jadi aplikasi ngeblog paling gampang bagi para pemula, apalagi bagi yang sudah kampiun di dunia blog untuk mulai membuat posting blog, podcast maupun membookmark dan membagikan sebuah website yang anda temui ketika browsing.
Posterous akan menyediakan tempat bagi aneka macam postingan anda, sekedar catatan curhat atau tulisan dengan aneka sisipan gambar, video dan suara. Bahkan Anda atau tim satu grup anda dapat langsung posting otomatis dari e-mail. Itulah Posterous yang memungkinkansetiap orang bisa jadi blogger secara instan.
Ustream.tv. Software ngeblog yang satu ini bertempat di http://www.ustream.tv.  Jika anda mempunyai sebuah camera web (Webcam) atau software perekam aktifitas monitor dan anda juga memiliki koneksi internet yang lumayan ngebut, anda bisa merekam video secara live dengan aplikasi ini dan menyiarkannya secara live juga, seperti anda sedang melakukan siaran televisi (tv-broadcasting istilahnya). Meski tidak mendekati sebaik kualitas broadcasting televisi sebenarnya, setidaknya video blogging yang ditawarkan aplikasi ini sangat berharga bagi siapapun yang mulai memburu kepopuleran dan penggemar tentu saja.
WordPress.comHttp://www.wordpress.comadalah kampung halaman software ngeblog paling terkenal saat ini. Aplikasi berbasis web ini adalah tempat ideal anda untuk mulai ngeblog. Di sana pihak WordPress.com akan menyimpan bermacam postingan anda dan mengendalikan segala pengaturan blog untuk anda. Anda tinggal memilih template dan menggunakan fasilitas yang telah dimudahkan, lalu jika anda inginkan lebih semisal space tambahan atau modifikasi CSS, anda tinggal membayar lewat paypal.
Windows Live Writer 2009. Apakah anda menginginkan sebuah pengolah kata khusus untuk nge-blog dan otomatis mengirimkan ketikan anda langsung ke layan Blog semacam WordPress, Movable Type, TypePad dan lain-lain?  Windows Live Writer 2009 adalah jawabannya. Versin terbaru apliaksi ng-blog ini menawarkan kecanggihan untuk berbagi gambar atau foto bahkan sambil croppingn dan memberikan judul bagi file gambar anda, atau bahkan di file-file gambar anda dijadikan album! Anda juga bisa mempublikasikan video anda ke Youtube! Tersedia juga Plug-in yang akan mengintegrasikan  Windows Live Writer 2009 dengan situs-situs socialbookmarking seperti Digg, Flickr, dan Twitter. Lebih lanjut tentang Windows Live Writer 2009, hub: http://download.live.com/writer
Zoundry Raven 1.0.375. Software web portable dan berplatform Windows ini jika anda manfaatkan, ia akan mengirimkan postingan anda ke aneka layanan blog mana saja dengan editor yg mudah ( WYSIWYG). Jika anda telah menggunakan Windows Live Writer, menggunakan  Zoundry Raven akan lebih menghemat bahkan uang anda. Aplikasi Open-source ini dapat dijalankan portable dari USB flash drive dari PC Windows manapun.
source: pcmag.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Post